
KIP Aceh Besar Gelar Rakor Terkait Verifikasi Administrasi Perbaikan
#TemanPemilih Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Besar menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Penyampaian Dokumen Persyaratan Keanggotaan Partai Politik pada Masa Verifikasi Administrasi Perbaikan di D'Energy Cafe, Jalan Soekarno Hatta Desa Meunasah Manyet, Kecamatan Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Sabtu (24/09/2022).
Kegiatan Rakor dikhususkan kepada petugas penghubung partai politik dan petugas penghubung partai politik lokal dalam wilayah Kabupaten Aceh Besar. Ada 27 Partai Politik di Aceh Besar yang memiliki petugas penghubung partai politik dan Partai Politik Lokal.
Ketua KIP Aceh Besar, Muhammad Hayat mengatakan,
"Dengan adanya petugas Lembaga Penghubung Partai Politik ini, kami berharap agar semua informasi tersampaikan dengan baik kepada setiap Partai Politik".
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, M Nasir Ali, yang menjadi pemateri dalam Rakor ini mengatakan bahwa KIP Kabupaten Aceh Besar sudah melakukan tahapan verifikasi administrasi keanggotaan partai politik, dan saat ini masih dalam tahapan verifikasi administrasi dokumen perbaikan oleh partai politik.
"Verifikasi administrasi perbaikan hanya dilakukan pada partai politik yang telah melakukan verifikasi administrasi. Verifikasi administrasi dilakukan dengan melihat sesuaian data partai politik dengan data yang di input pada SIPOL. Pada tahap perbaikan ini, partai politik berkesempatan untuk memperbaiki kembali keanggotaan partai politik yang berstatus Belum Memenuhi Syarat (BMS) dengan mengunggah kembali dokumen persyaratan keanggotaan partai politik. Untuk keanggotaan Partai Politik yang Tidak Memenuhi Syarat, partai Politik dapat menggantikan dengan keanggotaan baru, sejumlah keanggotaan yang Tidak Memenuhi Syarat ", ungkap Nasir.
Kegiatan rakor mendapat antusias yang sangat baik dari segenap Petugas Lembaga Penghubung Partai Politik. Dari kegiatan rakor ini, diharapkan agar semua Partai Politik yang telah melakukan verifikasi administrasi agar segera melakukan perbaikan dokumen persyaratan. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi dan diakhiri dengan foto bersama.
#KIPAbes
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024